Apa itu SEO

Sebagian kecil dari kita mungkin belum mengetahui apa itu SEO?? ya SEO adalah kepanjangan dari (Search Engine Optimization). SEO adalah upaya yang dilakukan oleh seorang webmaster pada sebuah website atau blog yang bertujuan untuk membuat situs atau blog kita berada pada halaman/posisi teratas di mesin pencarian (search engine) atau meningkatkan visibilitas sebuah halaman website menjadi lebih baik di mesin pencari, dan tentunya akan berpeluang untuk mendapatkan lebih banyak visitor/pengunjung.

Bila kita mengetikkan kata kunci di halaman pencarian Google, kita akan melihat list website yang berhubungan dengan kata kunci tersebut. Halaman website/ blog yang teroptimasi dengan baik akan berada pada urutan atas (posisi 1 – 4) biasanya akan mendapatkan pengunjung lebih banyak dibandingkan dengan website yang berada di urutan bawah.

Keuntungan Melakukan SEO

Banyak sekali keuntungan dari melakukan SEO diantaranya yaitu :

1# Mendatangkan Traffic yang Banyak
Kita semua pasti tahu jika situs atau blog berada pada halaman satu Search Engine pasti akan mendatangkan pengunjung (Traffic) yang sangat besar.

2# Meningkatkan Penjualan
Penjualan yang di maksud adalah Jika suatu situs menjual suatu produk atau barang

3# Meningkatkan Daya Saing
Jika posisi suatu situs lebih tinggi maka secara otomatis daya saingnya pun akan lebih tinggi.
Previous
Next Post »